Cara Menggabungkan Portrait Landscape pada Word

  • Hanhan S. Hakiki
  • Mei 06, 2014
Menggabungkan page landscape dan portrait pada Word

Pada saat mengetik di Microsoft Word, secara default orientasi dokumennya adalah portrait. Tetapi terkadang dalam satu file tersebut terdapat dokumen yang harus diketik secara landscape. Misalkan ketika hendak membuat tabel dengan kolom yang banyak.

Ketika menghadapi kasus tersebut terkadang pengguna lebih memilih memisahkan dokumen yang bersangkutan menjadi dua buah file. Dimana file pertama berisis dokumen dengan orientasi portrait dan dokumen lainnya dengan orientasi landscape.

Sebenarnya dokumen yang kita ketik pada Microsoft Word bisa terdiri dari page layout portrait  dan landscape, meskipun ada dalam satu file dokumen. Tak hanya orientasi yang berbeda, bahkan dalam satu file dokumen bisa diatur dengan ukuran kertas yang berbeda. Misalkan 3 lembar pertama ukuran kertasnya A4 dan untuk lembar ke 4 ukurannya A3. Berikut cara menggabungkan portrait landscape dalam satu file dokumen Microsoft Word. Microsoft Office yang digunakan pada artikel ini adalah versi Office 2013.

Cara menggabungkan portrait landscape pada Word

Pertama, klik pada ribbon Page Layout > Page Setup, klik pada pojok kanan bawah tools Page Setup (poin 02 pada gambar di bawah).

Menyatukan page layout pada Word

Kedua, pada jendela Page Setup, pilih orientasinya menjadi landscape (poin 03 pada gambar di bawah). Dilanjutkan dengan memillih This point porwad pada drop down menu Apply to (poin 04 pada gambar di bawah). Klik Ok, sekarang orientasi halaman kedua dokumen tersebut telah berubah menjadi landscape.

Page layout pada Word

Tak hanya orientasi, sebenarnya pengguna juga bisa mengatur margin dan ukuran kertas yang berbeda untuk halaman selanjutnya. Caranya tak jauh berbeda dengan cara merubah orientasi. Yaitu dengan merubah properti margin dan ukuran kertas pada jendela Page Layout. kemudian jangan lupa untuk memillih This point porwad pada drop down menu Apply to (poin 04 pada gambar di atas) agar halaman selanjutnya berbeda sesuai dengan yang kita inginkan.

Pada Microsoft Word versi sebelumnya (2010 dan 2007) langkah-langkah untuk mengatur dan atau menyatukan orientasi layar sebenarnya tidak jauh berbeda dengan cara menggabungkan portrait landscape pada Microsoft Word 2013.

Post Terkait :

10 thoughts on “Cara Menggabungkan Portrait Landscape pada Word

  1. Terimakasih penjelasannya, sangat membantu dalam menyelesaikan proposal skripsi saya. Semoga ilmu yang dibagikan dapat menjadi amal jariyah untuk penulis blog, aamiinn??

  2. pak, klo setelah landscape saya mau kembalikan ke portrait lagi gimana dong…maslaahnya gak ada tampilan this point forward lagi..

  3. Kebetulan dalam file word da mode portat n lanskep. Skrang mau print dalm bentuk buku. Bgaimana pengaturanx? Sudah dicoba cuma ketikan tabel yg mode lanskep berubah tdk beraturan.

  4. Maaf.. Klo cara ngprint dalm 1 file ada potrait n lanscape itu bagmana ya.. Mohon petunjuk…

  5. kalau layout horisontal dan vertikalnya selang seling bisa nggak ya bro? misal halaman 1-3 vertical lay out, halaman 4-5 horisontal lay out, dan halaman 6-7 kembali lagi ke vertical.
    thanks bro.

    1. Pisahkan halaman dengan section break.
      Caranya: pada Page Layout tab, Page Setup grup, klik Breaks, dan pilih Section Breaks – Next Page.
      Selanjutnya kita akan membuat orientasi Landscape untuk tabel. Klik pada halaman section tersebut, kemudian pada Page Layout tab, Page Setup grup, klik Orientation dan pilih Landscape.
      Untuk membuat halaman berikutnya kembali menjadi Portrait, pisahkan lagi halaman dengan section break. Caranya seperti pada Langkah 1 di atas.
      Kemudian pada Page Layout tab, Page Setup grup, klik Orientation dan pilih Portrait.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *