Photoshop merupakan aplikasi edit gambar yang sangat populer. Meskipun berfokus pada pengolahan gambar. Adobe Photoshop juga memiliki fitur yang komplit bagi Anda yang suka “bermain tulisan”. Seperti pada Microsoft Office, Photoshop juga dapat merubah ukuran huruf, mengatur jenis huruf, merubah bentuk huruf dan tentunya masih banyak lagi fitur lainnya.
Langkah-langkah membuat tulisan pada Photoshop
Pada tulisan kali ini akan berfokus mengenai cara membuat tulisan pada Photoshop. Termasuk di dalamnya merubah ukuran, mewarnainya dan merubah bentuk huruf (font) yang digunakan. Silakan buka terlebih dahulu Adobe Photoshop pada perangkat komputer. Anda dapat menggunakan Photoshop versi berapapun, karena fitur ini sudah ada sejak Adobe versi terdahulu.

Buat dokumen baru (Shortcut: Ctrl + N) untuk ukurannya silakan sesuaikan sendiri, pada tulisan ini ukuran yang dipilih adalah ukuran kertas A4. Apabila panel Character belum aktif, silakan aktifkan terlebih dahulu melalu menu Windows > Character. Nantinya panel Character ini akan sangat membantu memudahkan pengeditan huruf.



Untuk menambahkan huruf dapat menggunakan toolbox dengan ikon T (Type Tool) (Shortcut: T). Klik dan tahan pada ikon tersebut, terdapat beberapa variasi penulisan text yang dapat dipilih. Silakan pilih Horizontal Type Tool. Kemudian klik area kosong pada dokumen yang sedang aktif untuk mulai mengetik huruf.



Setelah di ketik, pada toolbox klik Move Tool (Shortcut: V) selanjutnya kita akan mengatur huruf tersebut menggunakan panel Character. Dibawah ini adalah gambar panel Character beserta penjelasan dari beberapa fungsi dasar yang dapat digunakan.



Pada panel Character terdapat dua tab, yaitu tab Character dan tab Paragraph. Berikut penjelasan dari Gambar di atas.
- Berfungsi untuk memilih jenis huruf (font) yang akan digunakan;
- Berfungsi untuk mengubah ukuran huruf;
- Berfungsi untuk mengatur gaya tulisan, berurutan dari sebelah kiri fungsinya: memberi efek tebal, miring, huruf kapital semua, huruf kapital semua dalam ukuran mini, superscript, subscript, garis bawah dan garis tengah;
- Berfungsi mengatur jarak spasi huruf;
- Berfungsi mengatur jarak antara karakter pada sebuah kalimat;
- Berfungsi mengatur perataan text;
- Berfungsi untuk merubah warna text.
Sebelum mengedit tulisan, pastikan layer yang memuat text tersebut dalam keadaan aktif. Cara mengetahuinya, apabila Move Tool aktif, ditandai dengan kursor seperti pada poin 03 pada gambar di bawah, silakan klik pada huruf yang akan di edit agar layer aktif. Atau apabila Type Tool yang masih aktif, kursor terlihat seperti pada poin 03, silakan blok text agar dapat di edit.



Cara membuat paragraf pada Photoshop
Sedikit berbeda dengan cara membuat tulisan pada Photoshop, untuk membuat paragraf kita harus membuat area tulis terlebih dahulu. Pastikan Type Tool aktif kemudian drag pada lembar kerja seperti gambar dibawah. Silakan ketikan text di dalam area tersebut. Dengan metode ini nantinya penggua dapat dengan mudah mengatur perataan huruf.



Untuk memperkecil atau memperbesar area, dapat dilakukan dengan men-drag bagian sisi area pembatas dengan catatan Type Tool masih aktif. Hasil akhir dari paragraf yang telah dibuat dapat dilihat pada gambar dibawah.



Untuk melakukan perataan huruf, dapat merujuk pada penggunaan panel Character pada pembahasan sebelumnya. Tahap selanjutnya, Anda dapat melakukan pengeditan yang lebih mendalam menggunakan fitur Layer Style pada Photoshop. Dengan bantuan Layer Style memungkinkan untuk menambahkan bayangan, memberi warna gradien, memberi garis pembatas dan masih banyak efek lainnya yang dapat diterapkan.
terima kasih banyak teroterial ini sangat membantu kami dalam pekerjaan di kantor
terima kasih atas ilmunya………….
cara membuat tulisan di Photoshop yang anda posting tersebut,
walaupun sedikit namun bisa manfaat bagi orang banyak termasuk saya
mudah2 niat anda ditulis oleh malaikat Allah sebagai amal yang mendapat ganjaran berlipat – lipat. Aamiiin……………………………..